Rg rias

Rg rias Semua selesai dengan cepat, dan tanpa ribet
(1)

22/11/2023
30/10/2023

Resep Tenggiri Asem Pedas
By:
Ayo bergabung ke dalam grup Ide JUALAN Modal Kecil Rumahan ✅

Bahan:
- 500gr ikan tenggiri, potong2 bersihkan lalu balurin air jeruk kunci, diamkan 15 menit trus bilas
- 1 buah tomat, potong2
- 1 buah timun, potong2
- Secukupnya rawit
- Minyak untuk menumis
- 1 sdm asem larutkan dgn sedikit air.. buang ampasnya
- Garam gula secukupnya
- Air matang secukupnya
Bumbu (1) dihaluskan:
- 8 butir bamer
- 3 siung baput
- 3cm kunyit
- 10 biji Cabe merah keriting
- 3 butir kemiri
- 1 sdm terasi
Bumbu (2):
- 1 batang sereh, geprek
- 2cm lengkuas, geprek
- 5 lembar daun jeruk
Cara memasak:
1.Tumis bumbu (1) sebentar.. lalu masukkan bumbu (2).. tumis sampai wangi.
2. Masukkan air matang secukupnya dan air asem, tambahkan garam gula.. tunggu mendidih lalu masukkan ikan.. tunggu hampir matang masukin timun, tomat, dan rawit.. masak sampai ikan matang.
3. Test rasa.. jika rasanya sdh asem manis pedes gitu brarti sdh pas.. angkat dan sajikan.

30/10/2023

KENTANG MUSTOPA
Resep Tradisional Boenda

TIPS
- NO AIR KAPUR SIRIH tapi kentang setelah di parut dicuci bersih sampai 3 kali air bilasan tujuannya supaya getah kentang hilang dan kentang gak bergerumpal saat digoreng
- NO BAW.MERAH di bumbunya, hanya bawang putih saja karena baw.merah bikin lembek dan warna merah gak cantik
- Aduk bumbu tetap di API MENYALA KECIL karena klo gak panas bumbu menggumpal dan gak lengket ke kentang

TRICK menggoreng kentang
- Kentang yg udah dikupas dicuci bersih sampai hilang getahnya (3x air bilansan/sampai bening), ditiriskan dan dimasukkan keminyak panas yg banyak (terendam) bagi dalam 5x goreng kentang 3kg itu..
- Kentang sudah ngapung kekuninggan baru sedikit diaduk2, jangan diaduk2 dari awal nanti lengket dan menggumpal kalo masih basah
- Sekira garing dan kecoklatan angkat deh

Bahan : - Kentang 3kg (parut dan goreng)
- Gula pasir (hampir 1/4 kg kurang dikit)
- Air Asem jawa + cuka sedikit

Bumbu halus : - 8 baw.putih kating/tunggal
- 22 cabe merah (3 ons kurleb)
*tidak pakai bawang merah karena bikin jadi lembek kentangnya
- royco/garam bebas

Caranya : - Haluskan bumbu dgn blender+air (bukan minyak) masukkan kedalam kuwali dan oseng sebentar (agar air ilang dulu)
- Tambahkan minyak untuk menumis, oseng sampai minyak dan bumbu terpisah (matang dan tanek) - Tambahkan gula pasir dan masukkan air asam jawa+cuka, oseng lagi sampai gula matang lengket seperti karamel (jgn gosong)
- Kecilkan api seperti lilin, masukkan kentang goreng, aduk sebentar sampai rata lalu angkat
- Ratakan kembali semua bumbu yg menggumpal pakai tangan (biar teraduk rata) ini harus panas2 biar bumbu menyatu dengan kentangnya ya 😀 .

30/10/2023

SOTO BETAWI
by.
Bahan:
- 500 g daging sapi, potong kotak kecil
- lengkuas, geprek
- kayu manis (seruas jari)
- 2 lbr daun salam
- 3 btr cengkeh
- 1 btg serai, geprek
- 750 ml santan
- 250 ml susu cair
Bumbu halus :
- 8 btr bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 buku jahe
- 2 btr kemiri
- 1/4 sdt jintan
- 1/2 sdm ketumbar sangrai
- Garam dan gula secukupnya
Pelengkap :
- Sambal, daun bawang, tomat, bawang goreng, emping, kentang goreng.
Cara :
1. Rebus daging sapi sebentar, buang airnya. Sisihkan.
2. Tumis bumbu halus dgn daun salam, cengkeh, kayu manis, serai hingga harum dan matang. Masukkan rebusan daging sapi. Aduk rata
3. Masukkan santan, masak hingga santan mendidih, aduk sesekali agar santan tdk pecah.
4. Masukkan susu, beri garam dan gula, koreksi rasanya. Masak hingga daging empuk dan bumbu meresep.
5. Sajikan hangat dgn pelengkapnya.

30/10/2023
25/10/2023

RAWON DAGING

Bahan :
800 gr Daging sapi (sandung lamur)
2 sdm gula merah sisir
1 sdt. asam jawa
2 ruas Lengkuas, memarkan
2 btg Serai, memarkan
4 lbr Daun salam
6 lbr Daun jeruk
Air untuk merebus (kurang lebih 2ltr)
Garam, gula, merica, kaldu jamur secukupnya

Bumbu halus:
5-6 bh Kluwak, isinya rendam air panas 10 bh bawang merah
6 bh bawang putih
3 bh cabe merah besar
1 ruas jahe
3 bh kemiri
1 sdt bubuk ketumbar
1/2 sdt jinten .

Cara
* Rebus daging sampai buih2 keruhnya mengapung, dan buang air rebusannya.
* Tumis bumbu halus bersama serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk hingga harum dan matang. Tuang air, masukkan daging. Tambahkan pasta asam, gula merah, garam, merica, kaldu jamur. Aduk2, dan rebus perlahan hingga daging empuk. Koreksi rasa.
* Sajikan dengan tauge, telur asin, krupuk, jeruk limau/nipis,

25/10/2023

CILOK
Bahan :
5 sdm muncung terigu
4 sdm muncung kanji
2 bawang putih haluskan
200ml air mendidih
Daun bawang iris
Royco/garam

Caranya :
Air mendidih langsung mas**an ke dalam wadah yg sudah ada tepung terigunya (sedikit2 aja sampai keliatan semua terigunya matang pekat terkena air panas), bawang putih halus, royco lalu aduk pakai sendok krn masih panas.
Tambahkan kanji sedikit demi sedikit, tambahkan daun bawang lalu aduk sampai kalis.
Bikin bulat2 sesuai selera, boleh diisi kalo ada keju, abon, atau kornet juga enak.
Siapkan air rebusan, beri sedikit minyak goreng, masukkan cilok dan masak sampai mengapung baru angkat

BUMBU KACANG ala saya (semua bahan sudah dalam keadaan halus) :
Tumis bamer, baput sampai harum, masukkan daun jeruk, cabai merah dan rawitnya, mas**an kacang, tambahkan saos sambal dan kecap, royco, gula garam, tumis sampai benar2 matang.

Supaya cilok lebih enak satukan bumbu dengan pentul cilok dan oseng2 sampai meresap, sajikan hangat2 😊

17/10/2023

RESEP IKAN BAKAR BUMBU PADANG

BAHAN :
1 kg ikan (boleh ikan apa aja yg cocok utk dibakar)
1/2 bh asam sundai / ganti jeruk nipis secukupnya
1 sdt kaldu jamur (optional)
1 sdm margarine (optional) agar lebih gurih
1-2 sdm minyak goreng (hanya utk bumbu halus diuleg tangan)
100-125 ml santan kental / ganti santan instant uk kecil 65 ml .
BUMBU HALUS :
100-125 gr cabe merah keriting (100 gr versi ga pedes)
8-10 siung bawang merah
5 siung bawang putih uk besar / kecil pake 6 siung
1 ruas lengkeuas (35 gr)
1 ruas jahe (20 gr)
3 butir kemiri
1-1,5 kunyit
1sdm + 1/4 sdt garam / secukupnya (bumbu dicicip hrs lebih asin dr biasa)
Minyak goreng secukupnya sampai bs berputar jika bumbu halus diblender
CARA :
1. Lumuri ikan yg telah di cuci bersih dg jeruk nipis & garam secukupnya, diamkan 30 menit.(versi uni ga dibilas lg)
2. Blender bumbu halus, pindahkan ke wadah, tambahkan kaldu jamur, air asam sundai / jeruk nipis, aduk rata.
3. Tambahkan santan sedikit demi sedikit sampai dirasa pas kekentalannya, koreksi rasa.
4. Campurkan ikan kedlm bumbu, asuk rata, diamkan 30 menit suhu ruang/ 1-2 jam dlm kulkas agar bumbu meresap.
5. Seblm dibakar beri margarine ke dlm wadah ikan, aduk rata. Dan bakar ikan sambil sesekali diolesi sisa bumbu hingga habis.
6. Bakar ikan hingga matang (versinya uni ga s**a sampe ikannya gosong ada arang2nya) & sajikan

14/10/2023
13/10/2023

Resep Tomyam seafood

Bahan:
100 gram udang
1 buah wortel
Air perasan jeruk nipis
1 buah tomat
1 Bks tofu udang (goreng)
100 gram bakso seafood campur(goreng)
Air secukupnya

Bumbu Cemplung:
1/2 ruas Lengkuas
5 lembar Daun jeruk
2 batang Sereh
10 Cabe rawit

Bumbu halus:
3 Bawang merah
2 Bawang putih
1/4 ruas Jahe
10Cabe merah

Cara:
1. Cuci udang, bersihkan bagian kepalanya, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus, masukkan bumbu Cemplung aduk rata sampai aromanya harum, tambhkan air.
3. Masukkan wortel, tambahkan tomat, air jeruk nipis, cabe rawit, garam, bubuk kaldu.
4. Masukkan udang yang sudah dibersihkan,tofu dan bakso, masak hingga mendidih.

Address

Pemancingan

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Rg rias posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Rg rias:

Videos

Shortcuts

  • Address
  • Telephone
  • Alerts
  • Contact The Business
  • Videos
  • Claim ownership or report listing
  • Want your business to be the top-listed Event Planning Service?

Share